
Yth. Pimpinan PTS
Dalam rangka mendukung Program Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yaitu program Independent Study – Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan pemanfaatan mata kuliah melalui pembelajaran secara daring dari ICE Institute, hal ini sejalan dengan surat Dirjen Diktiristek nomor 0422/E.E2/PB.03.00/2021 tanggal 15 Juli 2021 perihal pemanfaatan mata kuliah di ICE Institute. Guna memberikan informasi tentang jadwal pendaftaran semester gasal tahun 2023/2024, dengan ini kami mengundang Bapak dan Ibu untuk menghadiri sosialisasi yang akan dilaksanakan secara daring pada :
Hari/Tanggal : Selasa, 8 Agustus 2023
Pukul : 10:00 – 11:30 WITA
Tautan: https://link.icei.ac.id/sosprom-ICEINSTITUTE
Meeting ID: 913 4787 6488
Passcode: 316659
Agenda :
- Sambutan dari founder ICE Institute
- Arahan Sesditjen Dikti-Kemendikbudristek
- Tata cara memilih mata kuliah di ICE Institute
- Tanya jawab
Sehubungan dengan hal tersebut, kami lampirkan flyer pendaftaran semester gasal tahun 2023/2024.
Atas perkenan dan dukungan Bapak/Ibu, kami sampaikan terima kasih.
Rektor Universitas Terbuka
Selaku Ketua Konsorsium ICE Institute
Prof. Ojat Darojat, M.Bus, Ph.D